Sifat Fisis dan Mekanis Papan Partikel dari Serbuk Tandan Kosong Kelapa Sawit, Kayu Meranti dan Tempurung Kelapa Bertulang Anyaman Bambu

Authors

  • Marni Savitri Universitas Andalas
  • Mora Mora Universitas Andalas

DOI:

https://doi.org/10.25077/jfu.10.3.357-363.2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menganalisis sifat fisis dan mekanis papan partikel dengan komposisi tandan kosong kelapa sawit, serbuk kayu meranti, dan tempurung kelapa yang bertulang anyaman bambu yang berperan sebagai penguat. Ukuran partikel material yang digunakan yaitu lolosan ayakan 100 mesh. Papan partikel yang diujikan berukuran 12 cm x 8 cm x 2 cm dibuat dengan pencampuran tandan kosong kelapa sawit, kayu meranti, dan tempurung kelapa, resin epoksi, katalis, dan anyaman bambu. Perbandingan komposisi serbuk kayu meranti dan tempurung kelapa yaitu 25%:5%, 20%:10%, 15%:15%, 10%:20%, dan 5%:25%. Variasi massa tandan kosong kelapa sawit dan resin epoksi yaitu 40% dan 30%. Bahan-bahan dikempa dengan massa 2000 kg pada temperatur 100oC selama 10 menit. Parameter yang diuji yaitu kerapatan, kadar air, daya serap air, Modulus of Elasticity (MOE), dan Modulus of Rupture (MOR). Hasil pengujian papan partikel berdasarkan SNI 03-2105-2006. Nilai kerapatan sebesar 0,85– 0,90 g/cm3, kadar air sebesar 2,24% - 3,8%, dan daya serap air 21,19% - 25,46 % dan sudah memenuhui SNI 03-2105-2006. Nilai kuat tekan (MOR) untuk semua komposisi kayu meranti dan tempurung kelapa sebagian besar memenuhi SNI 03-2105-2006 kecuali pada perbandingan 20%:10%. Pengujian kuat lentur (MOE) pada penelitian ini belum memenuhi SNI 03-2105-2006.

References

Badan Standar Nasional (SNI), 2006, Mutu Papan Partikel 03-2105-2006, Jakarta: Badan Standar Nasional.

FAO, 1997, Fiberboard and Particleboard, FAO, Genewa.

Fuadi, 2009, 'Kualitas Papan Partikel Tandan Kosong Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.) Menggunakan Perekat Aminoplas', Skripsi, Insitut Teknologi Bogor.

Harshavadhan, A., dan Muruganandam, L., 2017, 'Preparation and Characteristic Study of Particle Boards from Solid Waste', School Ofcivil and Engineering, VIT University.

Hidanto, W. dan Mora., 2019, 'Analisis Pengaruh Komposisi Serbuk terhadap Sifat Fisis dan Mekanis Komposit Papan Partikel dari Tandan Kosong Kelapa Sawit, Serbuk Kayu dan Tempurung Kelapa', Jurnal Fisika Unand, vol. 8, no. 2, hal. 106-112.

Irawati, F., Jenmorisdo, S. dan Halimatuddahliana, 2013, 'Pengaruh Ukuran Serbuk Tempurung Kelapa Sebagai Pengisi Komposit Polyester Tak Jenuh Terhadap Sifat Mekanis dan Penyerapan Air', Jurnal Teknik Kimia USU, vol.2, no.4, hal. 31-37.

Iskandar, M.I., dan Achmad, S., 2011, 'Pengaruh Besaran Kempa terhadap Sifat Papan Partikel Serutan Kayu', Pusat Penelitian dan Pengembangan Keteknikan Kehutanan dan Pengolahan Hasil Hutan.

Japanese Standart Association, 2003, Japanese Industrial standartd Particle Board (JIS A 5908-2003), Japanese Standart Association, Japan.

Malau, J.C., Sucipto, T., dan Iswanto, A.H., 2015, 'Kualitas Papan Partikel Batang Pisang Barangan Berdasarkan Variasi Kadar Perekat Phenol Formaldehida', Jurnal Kehutanan, vol. 11, no. 2, hal.4-7.

Maloney, T.M., 1997, Modren Particle board and Dry Proces Fiberboard Manufacturing, Miller Freman Inc, San Fransisco.

Muharam, A., 1995, 'Pengaruh Ukuran Partikel dan Kerapatan Lembaran terhadap Sifat Fisis dan Mekanis Papan Partikel Ampas Tebu', Skripsi, Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Bogor, Bogor.

Muruganandam, L., Ranjitha, J., dan Harshavardhan, A., 2016, 'A Review Report On Physical and Mechanical Properties of Particle Boards from Organic Waste', International Journal of Chemtech Research, vol. 9, no.1, hal. 64-72.

Pelma, H.S., dan Mora., 2020, 'Analisis Sifat Fisis dan Mekanis Papan Partikel Dari Serbuk Bayur (Pterospermum javanicum) dan Serbuk Kulit Kakao (Theobroma cacao L) Bertulang Anyaman Bambu', Jurnal Fisika Unand.

Suarnita, I. W., 2009, 'Analisis Kuat Tekan Beton Ringan Tempurung Kelapa', Jurnal SMARTek, vol. 7, no. 3. hal.143-151.

Sunardi, Moh., F., dan Chumaidin, 2016, 'Pemanfaatan Tandan Kosong Kelapa Sawit Sebagai Penguat Papan Partikel dengan Variasi Fraksi Volume Serat', Jurnal Teknik Mesin, vol. 2, no. 1.

Downloads

Published

2021-09-30

How to Cite

Savitri, M., & Mora, M. (2021). Sifat Fisis dan Mekanis Papan Partikel dari Serbuk Tandan Kosong Kelapa Sawit, Kayu Meranti dan Tempurung Kelapa Bertulang Anyaman Bambu. Jurnal Fisika Unand, 10(3), 357–363. https://doi.org/10.25077/jfu.10.3.357-363.2021

Issue

Section

Articles