Penentuan Potensi Cadangan Batu Andesit Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis di Koto Alam, Kabupaten Lima Puluh Kota

Authors

  • Mayola Fariza Departemen Fisika, Universitas Andalas
  • Dwi Pujiastuti Laboratorium Fisika Bumi dan Atmosfer, Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Andalas Kampus Unand Limau Manis, Padang, 25163, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.25077/jfu.13.3.420-426.2024

Keywords:

Batu andesit, elektrode, Koto Alam, Software

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk menentukan potensi cadangan batu andesit di Koto Alam, Kabupaten Lima Puluh Kota menggunakan metode geolistrik tahanan jenis dua dimensi konfigurasi Wenner-Schlumberger. Pengukuran dilakukan pada 2 lintasan dengan bentangan 100 meter dan jarak antar elektroda 5 meter. Lintasan 1 terletak pada koordinat 0°00’14.10â€LS dan 100°44’54.46â€BT sampai 0°00’12.90â€LS dan 100°44’56.41â€BT. Lintasan 2 terletak pada koordinat  0°00’14.16â€LS dan 100°44’57.66â€BT sampai 0°00’13.02â€LS dan 100°44’59.47â€BT. Daerah penelitian ini merupakan daerah dengan kondisi geografis berlereng atau perbukitan dengan tinggi lereng adalah 13 m dan sudut kemiringan lereng 85°. Lintasan 1 berada pada ketinggian 293 mdpl dan Lintasan 2 berada pada ketinggian 300 mdpl. Data hasil pengukuran diolah dengan menggunakan software Res2Dinv. Berdasarkan hasil inversi disimpulkan bahwa di bawah permukaan teridentifikasi adanya lapisan  batu andesit. Dari hasil penelitian diestimasikan pada Lintasan 1 terdapat cadangan batu andesit di kedalaman 1,25 sampai 19,8 meter dengan nilai tahanan jenis berkisar dari 890 sampai 2322 Ωm serta ketebalan 18 meter. Lintasan 2 lapisan batu andesit berada pada kedalaman 1,25 sampai 12,4 meter dengan nilai tahanan jenis berkisar dari 170 sampai 9249 Ωm serta ketebalan 11 meter.

Author Biography

Mayola Fariza, Departemen Fisika, Universitas Andalas

Departemen Fisika

References

Arini, R. R. (2019). Analisis Sumberdaya Terukur Batu Andesit Menggunakan Metode Penampang dan Metode Poligon di PT Atika Tunggal Mandiri, Nagari Manggilang Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatera Barat. SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI INDUSTRI PADANG.

Jayadi, H., Meidji, I. U., & Tang, B. Y. (2020). Identifying Andesite Rocks Sources Using Geoelectrical Resistivity in Loli, Donggala Regency, Central Sulawesi. JPSE (Journal of Physical Science and Engineering), 4(2), 45–54.

https://doi.org/10.17977/um024v4i22019p045

Munaji, Imam, S., & Lutfinur, I. (2013). Metode Geolistrik Konfigurasi Schlumberger ( Studi Kasus Desa Polosiri ). Jurnal Fisika, 3(2), 117–121.

Muzani. (2017). Buku Panduan Identifikasi Batuan (p. 35).

Nata, R. A. (2019). Analisis Sumberdaya Terunjuk Batu Andesit Menggunakan Metode Cross Section Dan Metode Kecamatan Pangkalan Koto Baru , Kabupaten. Jurnal Bina Tambang, 4(1), 435–444.

Prasetyo, R. D., Arman, Y., & Ivansyah, O. (2022). Identifikasi Sebaran Batuan Andesit di Bukit Batu Bedinding Desa Sungai Toman Kabupaten Sambas Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis. 10(3), 344–352.

Simamora, S. T., Wahyono, S. C., & Siregar, S. S. (2021). Identifikasi Batuan Andesit Menggunakan Metode Geolistrik 2D di Daerah Pengaron, Kalimantan Selatan. Jurnal Fisika Unand, 9(4), 487–494. https://doi.org/10.25077/jfu.9.4.487-494.2020

Soviaty, A. E. (2017). Petrogenesis Batuan Andesit Bukit Cangkring, Daerah Jelekung Kecamatan Balendal, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Padjadjaran Goescience Journal, 1(2), 98–105.

http://jurnal.unpad.ac.id/geoscience/article/view/14309

Telford, W.M., Geldart, L.P., dan Sheriff, R. E. (1990). Applied Geophysics. Second Edi. Cambridge University Press.

Wenner-schlumberger, K. (2022). Bulletin of Scientific Contribution. 17(April), 15–22.

Downloads

Published

2024-05-01

How to Cite

Fariza, M., & Pujiastuti, D. (2024). Penentuan Potensi Cadangan Batu Andesit Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis di Koto Alam, Kabupaten Lima Puluh Kota. Jurnal Fisika Unand, 13(3), 420–426. https://doi.org/10.25077/jfu.13.3.420-426.2024

Issue

Section

Articles