Pengujian Efektivitas Perisai Radiasi dan Evaluasi Penerapan Proteksi Radiasi di Instalasi Radiologi RSUD Prof. Dr. MA Hanafiah SM Batusangkar

Authors

  • Maya Putri Sahfira Universitas Andalas
  • Dian Milvita Universitas Andalas
  • Eri Hiswara PRTKMMN BRIN

DOI:

https://doi.org/10.25077/jfu.13.2.190-196.2024

Keywords:

Instalasi radiologi, Laju dosis radiasi, Pekerja radiasi, Perisai radiasi, Proteksi radiasi

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengujian efektivitas perisai radiasi dan evaluasi penerapan proteksi radiasi di Instalasi Radiologi RSUD Prof. Dr. MA Hanafiah SM Batusangkar. Penelitian bertujuan untuk menguji efektivitas perisai radiasi, mengevaluasi fasilitas proteksi radiasi, dan mengevaluasi laju dosis radiasi yang diterima pekerja radiasi. Pengujian efektivitas perisai radiasi dilakukan dengan cara mengukur dosis radiasi sebelum dan setelah melewati perisai radiasi menggunakan TLD-100. Evaluasi fasilitas proteksi radiasi dilakukan dengan cara mengamati secara langsung ruangan radiologi. Evaluasi laju dosis radiasi yang diterima pekerja radiasi dilakukan dengan cara mendata laju dosis yang diterima pekerja radiasi yang terukur pada TLD badge selama bulan November 2022-Januari 2023, kemudian dilakukan wawancara terhadap pekerja radiasi terkait proteksi radiasi. Hasil pengujian efektivitas perisai radiasi menunjukkan persentase tertinggi terdapat pada ruangan CT-Scan, nilai persentase efektivitas diperoleh >80%. Nilai efektivitas perisai radiasi pada ruangan dental panoramic diperoleh >47% dan ruangan sinar-X konvensional diperoleh >74%. Hasil evaluasi fasilitas ruangan radiologi secara umum telah memenuhi ketentuan Peraturan BAPETEN No. 4 Tahun 2020. Nilai laju dosis radiasi yang diterima pekerja radiasi sebesar (0-0,132) mSv/tahun, dan masih berada di bawah nilai yang ditetapkan oleh PERKA BAPETEN No. 4 Tahun 2013 sebesar 20 mSv/tahun.

Author Biography

Dian Milvita, Universitas Andalas

Departemen Fisika

References

Akhadi, M. (2000). Dasar-Dasar Proteksi Radiasi. Rineka Cipta. Jakarta.

Ancila, C., & Hidayanto, E. (2016). Radiologi Dental Panoramik. Youngster Physics Journal, 5(4), 441–450.

BAPETEN. (2013). Peraturan Kepala Badan Pengawas Tenaga Nuklir Nomor 4 Tahun 2013 tentang Proteksi dan Keselamatan Radiasi dalam Pemanfaatan Tenaga Nuklir.

https://jdih.bapeten.go.id/id/dokumen/unduh?id= 229&type=full

BAPETEN. (2020). Peraturan Badan Pengawas Tenaga Nuklir Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2020 Tentang Keselamatan Radiasi Pada Penggunaan Pesawat Sinar-X Dalam Radiologi Diagnostik Dan Intervensional.

https://jdih.bapeten.go.id/unggah/dokumen/peraturan/1028-full.pdf

Dasril, D. N., & Dewilza, N. (2020). Uji Efektifitas Dinding Ruangan Panoramik Instalasi Radiologi RSUD Prof. Dr. MA Hanafiah SM Batusangkar Menggunakan TLD-100. Physics Education Research Journal, 2(2), 95–104.

Dehaghi, B. F., Ghavamabadi, L. I., Bozar, M., Mohamadi, A., & Angali, K. A. (2017). Evaluation of X-ray radiation levels in radiology departments of two educational hospitals in Ahvaz, Iran. Iranian Journal of Medical Physics, 14(2), 87-91.

H. Ilmi, & D. Rochmayanti. (2018). Pengukuran Laju Paparan Radiasi Dan Efektivitas Dinding Serta Perisai Radiasi Ruang Panoramik. JRI (Jurnal Radiografer Indonesia), 1(2), 81–84.

Harwin, C. W., Milvita, D., Nuraeni, N., & Manzil, E. (2023). Evaluasi Proteksi Radiasi di Ruang CT-Scan Intalasi Radiologi Rumah Sakit Otak (RSO) DR. Drs. M Hatta Bukittinggi. Jurnal Fisika Unand, 12(1), 77–81.

PERMENKES. (2020). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2020 Tentang Pelayanan Radiologi Klinik. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Download/144828/Perm

Skam, J. D., Gloria, I. I., Ibrahim, Z. Y., & Zira, J. D. (2017).

Radiographic room design and layout for radiation protection in some radio-diagnostic facilities in Katsina State, Nigeria. Radiographic Room Design and Layout for Radiation Protection in Some Radio-Diagnostic Facilities in Katsina State, Nigeria, 31(1), 1–9.

Syahda, A. S., Milvita, D., & Prasetio, H. (2020). Evaluasi Penerapan Proteksi Radiasi pada Pekerja Radiasi di Instalasi Radiologi RS Naili DBS, RS Selaguri, dan RS UNAND. Jurnal Fisika Unand, 9(4), 517–523.

Tunggadewi D. A., Anita F., A. F. (2021). Uji Paparan Radiasi Pada Ruangan Panoramik Dengan Menggunakan Surveymeter Di Instalasi Radiologi RSUD Kabupaten Tangerang. Jurnal Fisika Dan Terapannya, 6(2), 83–89.

Downloads

Published

2024-03-05

How to Cite

Sahfira, M. P., Milvita, D., & Hiswara, E. (2024). Pengujian Efektivitas Perisai Radiasi dan Evaluasi Penerapan Proteksi Radiasi di Instalasi Radiologi RSUD Prof. Dr. MA Hanafiah SM Batusangkar. Jurnal Fisika Unand, 13(2), 190–196. https://doi.org/10.25077/jfu.13.2.190-196.2024

Issue

Section

Articles